Kaltengpress.com, Puruk Cahu – Kalangan DPRD Kabupaten Murung Raya (Mura) menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat setempat untuk menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan tempat tinggal masing-masing selama bulan suci Ramadhan 1446H/2025M.
Anggota DPRD Mura Johansyah mengutarakan, untuk mewujudkan kenyamanan, keselamatan dan ketentraman selama bulan suci Ramadhan, seluruh elemen masyarakat harus saling menghormati dan memiliki toleransi terutama menghormati umat muslim yang sedang menjalamkan ibadah puasa.
Ini Karena, kondisi keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Mura selama ini berjalan dengan baik, dan selama bulan suci Ramadhan ini
“Ttoleransi antar umat beragama harus tetap terjaga serta lingkungan masyarakat harus kondusif dari hal-hal yang negatif,” ujar Legislator dari Fraksi PPP itu, Selasa (4/03/2025).
Tidak lupa dirinya mengingatkan kepada anak-anak muda yang ingin membangunakan orang sahur atau bagarakan sahur jangan menggunakan pengeras suara yang terlalu keras untuk menghormati dan tidak mengganggu umat non muslim, hal itu sebagai tanda toleransi umat beragama, sehingga bulan Suci Ramadhan 1446H dapat berjalan dengan damai dan aman.
Pesannya, patuhi aturan pemerintah dan jadilah generasi penerus yang memiliki jiwa membangun daerah
“Saya ucapan Selamat menunaikan ibadah puasa bagi umat muslim di Bumi Tana Malai Tolung Lingu, semoga di bulan Ramadhan kali ini, kita semua diberikan kesehatan, agar senantiasa dilancarkan dalam menjalani ibadah puasa,” tutupnya. (*)